Nilai-Nilai R.E.A.C.H MIS

The essence of Mandalika School’s philosophy depicted with a single hand symbolizing unity and strength in education.

Membimbing dengan Hati dan Pikiran untuk Masa Depan yang Cerah

Filosofi pendidikan Mandalika Intercultural School dirangkum dalam lima nilai utama yang kuat dan bermakna. Prinsip-prinsip ini menjadi panduan dalam membentuk karakter serta pola pikir siswa kami.

“Di Mandalika Intercultural School, kami tidak hanya mengembangkan intelektual, tetapi juga menanamkan nilai-nilai yang membentuk individu yang peduli, kompeten, dan bertanggung jawab sebagai masyarakat.”

– Dewan MIS

Apa Saja Arti Nilai-Nilai R.E.A.C.H. bagi Kami?

R – Respect (Saling Menghormati)

Di Mandalika, rasa hormat dimulai dengan mendengarkan dan memahami. Kami mengajarkan siswa untuk menghargai perbedaan satu sama lain serta merangkul keberagaman budaya, perspektif, dan ide yang membuat komunitas kami begitu spesial. Rasa hormat adalah penghubung kita semua, menciptakan lingkungan sekolah di mana setiap orang merasa dihargai.

E – Enthusiasm (Antusias)

Belajar harus membawa kebahagiaan, dan di MIS, kami mendorong siswa untuk menghadapi setiap tugas, besar ataupun kecil, dengan semangat dan rasa ingin tahu. Kelas-kelas kami selalu dipenuhi energi keingintahuan, di mana siswa tidak hanya belajar untuk meraih kesuksesan, tetapi juga mencintai proses belajar itu sendiri.

A – Appreciation (Apresiasi)

Kami percaya bahwa rasa syukur dan menghargai adalah kunci pertumbuhan. Baik itu menghargai kata-kata baik dari teman, keindahan lingkungan sekitar, atau keberagaman budaya yang memperkaya kehidupan kita, kami membantu siswa mengenali dan menikmati segala hal baik di kehidupan mereka.

C – Courage (Keberanian)

Pertumbuhan terjadi saat kita berani keluar dari zona nyaman, dan di MIS, kami siap membimbing serta mendukung siswa untuk melakukannya. Ini bisa berarti berkata jujur, menghadapi mata pelajaran yang menantang, atau mencoba hal-hal baru. Dengan keberanian, siswa membangun kepercayaan diri untuk menghadapi berbagai tantangan dalam hidup mereka kedepannya.

H – Honesty (Kejujuran)

Kejujuran adalah dasar dari kepercayaan dan hubungan yang kuat. Di MIS, kami menciptakan lingkungan di mana siswa merasa aman untuk menjadi diri sendiri, berbicara dengan jujur, dan memahami pentingnya integritas. Dengan nilai ini, mereka membangun hubungan yang bermakna dan tumbuh menjadi individu yang dapat mencintai keunikan diri sendiri.

Perjalanan Bersama dalam Pertumbuhan dan Pembelajaran

Kami tahu, sebagai orang tua, Anda tentu ingin yang terbaik untuk anak Anda—sebuah tempat di mana mereka akan dirawat, terinspirasi, dan didorong untuk menjadi versi terbaik dari diri mereka. Di Mandalika Intercultural School, kami siap bekerja sama dengan Anda dalam perjalanan itu. Bersama-sama, kami akan membantu anak Anda meraih keinginan mereka, namun tetap berlandaskan pada nilai-nilai yang penting.

Bergabunglah dengan Komunitas Kami

Memilih MIS berarti memilih fondasi yang tepat untuk masa depan anak Anda—yang dibangun atas dasar karakter, kepercayaan diri, dan perhatian.

logos of various educational organizations.